Korea Selatan Tawarkan Peluang Kerja Bagi Petani Muda Indonesia

Nasional

SEOUL, Actadiurma.id – Kepala Staf Presiden RI, Moeldoko bertemu dengan Anggota Majelis Nasional Korea Selatan, Hong Moon Pyo di Gedung Majelis Nasional Korea di Seoul, Korea Selatan, Senin, 27 November 2023.

Dalam kesempatan itu, Moeldoko dan Hong Moon Pyo membahas peluang petani muda Indonesia untuk bekerja di Korea Selatan dengan konsep learning by work atau belajar sambil bekerja.

“Jadi mereka (petani muda) bisa belajar, tapi tetap mendapat upah dari pekerjaannya,” kata Moeldoko dalam acara tersebut, seperti dikutip dari siaran pers di Jakarta.

Pertemuan tersebut juga dihadiri oleh sejumlah anggota Majelis Nasional Korea dan pengusaha Korea Selatan di bidang pertanian dan energi. Mereka membahas rencana kerja sama yang akan membawa hubungan bilateral kedua negara ke tingkat yang lebih tinggi.

Pertemuan tersebut tidak hanya menjadi momen perayaan 50 tahun kerja sama Korea Selatan dan Indonesia, namun juga menjadi panggung untuk merinci rencana kerja sama ke depan.

Fokus utama pembicaraan adalah mengenai pertanian, energi hijau, dan penerapan teknologi digital di sektor pertanian.

Dalam rangka memperingati setengah abad kerja sama, Moeldoko memaparkan peta jalan yang telah disiapkan Presiden Joko Widodo yang menandai komitmen Indonesia untuk mencapai Indonesia Emas pada tahun 2045