PANGKALPINANG, Actadiurma.id – Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dapil Provinsi Bangka Belitung Rudianto Tjen mengatakan kader dari luar partai berpeluang di calon menjadi Gubernur Bangka Belitung mendatang.
Namun Partai besutan Megawati Soekarnoputri ini tetap masih memprioritaskan kader sendiri.
“Kader atau tidak kader, yang penting orang dianggap paling mempuni membesarakan Bangka Belitung ini tapi misalnyakan ada kader sendiri akan kita prioritaskan” Kata Rudianto Tjen Kamis (12/10/2023)
Rudi berujar untuk pembahasan masalah calon Gubernur sendiri saat ini belum secara intens dibicarakan dikalangan kader DPD PDIP Bangka Belitung, karena masih terfokus terkait masalah pemilihan presiden.
“Saya pikir pemilihan Gubernu masih lama ,Threshold pemilu juga belum dilaksanakan, Threshold kita harus koalisi dengan siapa saya pikir proses sekarang ini, masih proses pemilu dan presiden dulu yang harus kita persiapkan, dan setelah pemilu baru kita siapkan, gubernur, dan walikota” Jelasnya
Sementara itu Rudi menyebutkan yang penting bakal calon yang hendak diusung harus mempunyai visi yang sama, tentang membangun Bangka Belitung menjadi yang lebih baik
Namun untuk calon gubernur, menurut Rudi otoritas menentukan calon ada ditanggan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
“Yang penting mempunyai pemahaman yang sama tentang membangun bangsa ini , kita mempunyai tekat yang sama membangun Bangka Belitung menjadi yang lebih baik” Ujarnya
Editor : Yossi Nurmansyah/Tri Winardi