JAKARTA, Actadiurma.id — Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membenarkan adanya gelombang panas yang terjadi di Indonesia beberapa waktu terakhir.
Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto mengatakan bahwa cuaca panas yang akhir-akhir ini terjadi dikarenakan posisi matahari yang berada tidak jauh dari ekuator yang sekarang sedang berada di belahan bumi utara (BBU).
Guswanto menyebut, fenomena yang terjadi saat ini bukan merupakan kategori fenomena Gelombang panas atau Heat Wave. Sebab, secara indikator statistik pengamatan suhu, fenomen ini tidak termasuk kedalam kategori. Terdapat 10 kota di Indonesia, kata Guswanto yang terkena fenomena ini dan mengakibatkan kota tersebut mencapai titik panas yang tidak biasa
“Secara karakteristik fenomena, suhu panas yang terjadi di wilayah Indonesia merupakan fenomena akibat dari adanya gerak semu matahari yang merupakan suatu siklus yang biasa,” kata Guswanto dalam keteranganya dikutip, Senin (29/4/2024).
Untuk fenomena Heat Wave, secara karateristik Gelombang Panas umumnya terjadi pada wilayah yang terletak pada lintang menengah hingga lintang tinggi, di belahan Bumi Bagian Utara maupun di belahan Bumi Bagian Selatan.
Berikut 10 Kota di Indonesia dengan Suhut Tertinggal Menurut BMKG Per Tanggal 26 April 2024:
Kota Putussibau yang berada di Kalimantan Barat, dengan suhu tertinggi mencapai 36,1 Celcius. Kota Nanga Pinoh adalah ibu kota Kabupaten Melawi yang berada di Kalimantan Barat, dengan suhu tertinggi mencapai 35,4 Celcius. Kota Jayapura dan Sentani di Papua, dengan suhu tertinggi mencapai 35 Celcius. Kota Palembang dan Talang Betutu di Sumatra Selatan, dengan suhu tertinggi mencapai 35 Celcius. Kota Sabang yang berada di Aceh, dengan suhu tertinggi mencapai 34,8 Celcius. Kota Pekanbaru yang berada di Riau, dengan suhu tertinggi mencapai 34,6 Celcius. Kota Palu yang berada di Sulawesi Tengah, dengan suhu tertinggi mencapai 34,6 Celcius. Kota Manokwari yang berada di Papua, dengan suhu tertinggi mencapai 34,5 Celcius. Kota Banjarmasin yang berara di Kalimantan Selatan, dengan suhu tertinggi mencapai 34,4 Celcius. Jatiwangi yang berada di Jawa Barat, dengan suhu tertinggi mencapai 34,4 Celcius.