Vinales Ungkap Masalah Girboks Buatnya Tersingkir di Portimao

Sport

MOTOGP, Actadiurma.idMaverick Vinales bertarung untuk kemenangan MotoGP Portugal meski terhambat masalah pemilihan gigi di sebagian bear Grand Prix.

Memenangi Sprint Race hari Sabtu, Maverick Vinales mengejar kemenangan ganda di Portimao, tapi harapannya pupus saat melintasi garis start-finis untuk terakhir kalinya di balapan.

Saat ia dengan panik menginjak tuas persneling lagi untuk mencoba mencapai gigi enam, Vinales kehilangan posisi kedua dari Enea Bastianini.

Hal lebih buruk terjadi di Tikungan 1 ketika, setelah berlari melebar saat dia mencari gigi apa pun dengan putus asa, dia terlempar dari motornya ketika tiba-tiba motornya masuk ke gigi 2.

“Saya mencoba untuk memasukkan gigi 6, tetapi tidak masuk. Jadi motor menjadi netral dan saya menekan RPM limiter. Saya mengulurkan kaki agar Bastianini mengerti bahwa saya mengalami masalah.

“Saya terus coba memasukkan gigi 6, tapi tidak masuk. Jadi saya kembali ke gigi 2 [di Tikungan 1] dan saat saya menyentuh gas [girboks] masuk ke gigi ke-2 dan kemudian saya mengalami highside. Motornya tidak mengalami lock-up.

“Saya tidak akan mengatakan ini mengecewakan, namun saya akan mengatakan bahwa ini mungkin bisa jadi perhatian untuk sedikit meningkatkan reabilitasnya.

“Saya sangat mendorong semua teknisi Aprilia untuk meningkatkan kemampuan di bidang itu. Saya pikir ini penting jika Anda ingin bertarung setiap akhir pekan, terutama untuk meraih kemenangan.”

Terlepas dari masalah girboks, kecepatan balapan Vinales sangatlah luar biasa.