Dihantam Ombak Besak, KIP Arsari Tenggelam di Perairan Tuing Riau Silip

Lokal

BANGKA,Actadiurma.id – Sebuah Kapal Isap Produksi ( KIP ) Pencari Biji Timah bernama Arsari 2 tenggelam di Perairan Tuing, Kecamatan Riau Silip, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Selasa (13/2/2024) sekitar pukul 02.00 WIB dini hari. Sebanyak 28 orang Anak Buah Kapal (ABK) termasuk 3 orang WNA berhasil selamat dan dilarikan kerumah sakit Medika Stania untuk perawatan medis. 

Tampak dalam dokumentasi posisi KIP hanya terlihat bagian bawah kapal yang terbalik di permukaan laut.

Sebanyak 28 Anak Buah Kapal (ABK) dan 1 Orang Kapten Kapal berhasil dievakuasi dan dilarikan ke RSBT Sungailiat untuk mendapat perawatan medis.

Kasat Polair Polres Bangka Iptu. Andy Hendarwanto membenarkan peristiwa tersebut, Tim dari Angkatan Laut, Basarnas Bangka Belitung, Sat Pol Air Polres Bangka dan Tim Laskar Sekaban yang mendapat informasi tersebut langsung turun kelokasi kejadian.

” kejadiannya seketar pukul 2 malam. Alhamdulillah seluruh ABK sebanyak 28 orang berhasil dievakuasi selamat, saat mendapatkan informasi tersebut,kami dari Satpolair dan Lanal melewati jalur darat, lewat Desa Tuinh, sedangkan Basarnas jalur laut, waktu sampai dilokasi para ABK ini sudah berada di tepi pantai, dan Alhamdullilah selamat semua,”kata Andy 

Diduga peristiwa tersebut terjadi lantaran KIP dihantam ombak besar saat melintas perairan Tuing sehingga menenggelamkan kapal pencari bijih timah tersebut.

” untuk Crew sebanyak 29 yang terdiri dari 1 Kapten Kapal, ABK 28 orang termasuk ada 3 orang WNA asal Thailand, Alhamdullilah selamat semua, dan langsung dibawa kerumah sakit Medika Stania untuk mendapat perawatan medis,” Jelasnya.