LONDON, Actadiurma.id – Winger Real Madrid Jude Bellingham justru bersyukur usai dipermak Arsenal 3 gol tanpa balas. Menurut pemain timnas Inggris ini, penampilan Arsenal dinihari tadi sangat luar biasa dan Real Madrid masih cukup beruntung karena bisa saja kebobolan lebih banyak gol.
Arsenal memang sudah diprediksi kembali bakal merepotkan Real Madrid dalam pertandingan babak perempat final Liga Champions Eropa musim ini. Pasalnya, selain inkonsistensi Real Madrid pasca berakhirnya era Chistiano Ronaldo membuat Madrid bukan lagi tim yang menakutkan. Terlebih Arsenal pumya rekam jejak tidak pernah kalah dalam 5 pertemuan yang pernah terjadi di sepanjang sejarah kedua tim. Bahkan Arsenal menjadi satu-satunya tim elite Eropa yang belum pernah kalah melawan Madrid.
Meski demikian, jaminan nama besar Kylian Mbape, Luka Modric, dan Vinicius Junior, membuat banyak orang masih menduga pertandingan akan berlangsung seimbang.
Faktanya, pasukan muda Meriam London justru mengobrak-abrik pertahanan Madrid dan memaksa kiper Thibaut Curtiois jatuh bangun melakukan penyelamatan-penyelamatan gemilang.
Dua gol tendangan bebas fantastis milik Declan Rice ditambah gol striker sulapan Mikel Merino membuat Arsenal sukses membungkus kemenangan 3 gol.tanpa balas.
Meski mengalami kekalahan yang cukup telak, Bintang Real.Madrid berkebangsaan Inggris, Jude Bellingham justru bersyukur Madrid hanya tertinggal agregat 3 gol. Menurut mantan punggawa Borusia Dortmund dan Manchester United ini, penampilan Madrid dinihari tadi jauh dari kata baik. Bellingham juga mengakui performa anak asuh Mikel.Arteta yang sangat luar biasa.
“Arsenal bermain sangat bagus malam ini. Sejujurnya mereka seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol, dan kami beruntung bisa pulang malam ini dengan hanya kebobolan tiga gol…” kata Jude Bellingham
Harapan Madrid untuk dapat melangkah ke babak semifinal semakin berat. Defisit 3 gol menjadi pekerjaan rumah yang tidak mudah untuk ditangani, apalagi menghadapi Arsenal yang belum pernah bisa dikalahkan oleh Madrid sepanjang sejarah.