
LONDON, Actadiurma.id – Newcastle United resmi menobatkan diri sebagai juara Carabao Cup 2025 usai menahlukkan Liverpool 2-1 di Wembley Stadium, Senin 17 Maret 2025.
Kekalahan ini membuat Liverpool harus kehilangan kesempatan emas untuk mengawinkan piala domestik Liga Inggris yang sudah didepan mata. Pasalnya pada pentas Liga Inggris musim ini, perolehan poin the Reds nyaris tidak terkejar lagi oleh para pesaingnya.

Rival terdekatnya, Arsenal kini tertinggal 12 poin dengan 9 laga tersisa atau 27 poin maksimal yang dapat diperebutkan. Dengan kata lain, Arsenal butuh keajaiban dimana setidaknya Liverpool kalah 4 kali dari laga yang tersisa, sementara Arsenal tidak boleh kehilangan satu poin pun lagi.
Meski kalah dan sempat tertinggal 2 gol terlebih dahulu, permainan Cody Gakpo sebetulnya tidak terlalu buruk. Nyaris sepanjang laga, Liverpool terus mengepung lini pertahanan Newcastle yang dikomandoi oleh Nick Pope selaku penjaga gawang, yang dibantu oleh dua palang pintu, Dan Burn serta Fabian Schar.
Sementara, walaupun bertindak sebagai tim underdog justru membuat permaian anak asuh Eddie Howe tampil lepas dan trengginas. Para gelandang Newcastle yang digalang oleh Bruno Gumaires dan Sandro Tonali mampu membendung aliran bola Liverpool, sehingga tidak menjadi ancaman yang berarti bagi gawang Nick Pope.
Newcastle mencuri gol pembuka saat memasuki injury time babak pertama lewat aksi Dan Burn. Skor 1-0 bertahan hingga turun minun.
Diawal babak.kedua, fans Liverpool kembali terdiam setelah Alexander Isak menggandakan keunggulan lewat sontekam first time dari dalam kotak penaltim, 2-0 untuk Newcastle United.
Tertinggal 2 gol membuar pemain Liverpool kurang sabar dan terkesan terburu-buru memburu gol penyeimbang. Namun apa daya gol yang dinantikan tak juga kunjung tercipta.
Gol penghibur akhirnya datang juga dimenit ke-96. Gol ini tercipta lewat aksi Federico Chiesa yang lolos dari perangkap offside. Skor 2-1 bertahan hingga laga usai.
Kemenangan ini sangat berharga bagi Newcastle yang sudah sangat lama tidak pernah lagi menjuarai atau meraih trophy apapun sejak 1969.