INGGRIS, Actadiurma.id – Tim favorit juara Manchester City seperti sedang kehabisan energi. Dari 12 laga terakhir disemua kompetisi yang dilakoninya, anak asuh Pep Guardiola menepan 9 kekalahan, hanya mampu menang sekali dan 2 kali imbang.
Adalah Aston Villa yang menambah dalam luka tim langganan juara ini. Villa Park Stadium markas the Villans menjadi kuburan bagi Erling Haaland dan kolega.
Villa bahkan memimpin dua gol terlebih dahulu lewat aksi memukau Morgan Rogers yang dituntaskan oleh Jhon Duran di menit ke-16.
Gol ini berawal dari umpan terobosan yang membelah pertahanan City, berhasil disambut sprint Morgan Rogers yang tidak mampu dikejar pemain City. Meski tinggal berhadapan dengan kiper, Rogers memilih mengumpan bola kepada Jhon Duran yang berdiri bebas sehingga mudah menahlukkan Stefan Ortega dibawah mistar gawang.
Rogers benar-benar menjelma menjadi momok menakutkan bagi lini belakang City. Aksi solo runnya sukses menembus pertahanan City. Mendekati kotak penalti Rogers menyodorkan bola pada Jhon McGinn yang kemudian memantulkannya kembali pada Rogers. Dengan satu sentuhan, Rogers berhasil mengecoh pergerakan dua pemain City sekaligus sebelum melepas tembakan akurat yang tidak mampu dibendung Ortega.
Gol hiburan bagi supporter City akhirnya datang meski sangat terlambat. Phil Foden berhasil melesakkan bola ke gawang Emiliano Martinez di masa injury time, namun gagal menyelamatkan timnya dari kekalahan.
Hasil ini membuat City harus rela melorot ke posisi 6 klasemen sementara, tertinggal 9 poin dari Liverpool yang masih memiliki 2 pertandingan lebih sedikit.