1 Orang Saksi  Kembali Diperiksa  Kasus Korupsi IUP PT Timah

Lokal

PANGKALPINANG, Actadiurma.id – Kejaksaan Agung melalui Tim Jaksa Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS)  kembali memeriksa saksi-saksi terkait dengan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) di PT Timah Tbk tahun 2015 s/d 2022. Hari ini 1 orang saksi kembali diperiksa

“Adapun saksi yang diperiksa berinisial FNY selaku Ibu Rumah Tangga” Kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Ketut Sumedana Kamis (2/5/2024)

Ketut mengatakan pemeriksaan tersebut
terkait dengan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) di PT Timah Tbk tahun 2015 s/d 2022 atas nama Tersangka TN alias AN dkk.

“Pemeriksaan saksi dilakukan untuk memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam perkara dimaksud” Ujarnya