PANGKALPINANG, Actadiurma.id – Setan merah Manchester United akan melakoni laga tandang nan penting ke markas FC Copenhagen dini hari nanti (9/11/2023). MU butuh kemenangan untuk menjaga peluang lolos dari penyisihan group setelah hanya mampu menempati posisi ketiga klasemen sementara group A.
Anak asuh Erik ten Haag baru mengumpulkan 3 poin dari 3 pertandingan babak penyisihan group. Terpaut 6 poin dari pimpinan klasemen Bayern Munchen dan 1 poin dari Galatasaray.
MU punya kesempatan untuk merangsek ke posisi kedua jika mampu menundukkan tuan rumah Copenhagen, karena diwaktu yang bersamaan Galatasaray akan mejalani laga berat dan diprediksi tidak mendapat tambahan poin kontra Bayern Munchen.
Berikut data dan prediksi pertandingannya:
– Setelah dibantai Manchester City dan Newcastle dengan skor identik 3-0, Manchester United kembali kejalur kemenangan dengan menundukkan Fulham 1-0 dalam lanjutan kompetisi liga Inggris.
– The Danes, julukan FC Copenhagen jelas bukan lawan mudah bagi MU. Klub jawara liga Denmark ini terkenal cukup alot kala menjalani laga kandang dikancah eropa.
– Tiga dari empat pertandingan tandang terakhir yang dilakoninya, MU berhasil menang sebanyak 3 kali dengan skor tipis 0-1.
– Hanya dua dari 15 laga kandang Copenhagen yang berakhir dengan rata-rata diatas 3,5 gol tercipta.
– Manchester United menelan 8 kekalahan dari 15 laga terakhir yang dilakoninya disemua kompetisi musim ini
– Copenhagen 5 kali mencetak gol terlebih dahulu dibanding lawannya dari 6 laga terakhirnya dipentas liga Champion Eropa
– Copenhagen mendapat 5 hasil imbang dari 7 laga kualifikasi dan penyisihan group liga champion eropa.