Jalan By Pass Koba Tertutup Asap Tebal, Personil Gabungan Berjibaku Dengan Api

Lokal

BANGKA TENGAH, Actadiurma.id – Sejak Dua hari terakhir Jalan By Pass Kota Koba Kabupaten Bangka Tengah tertutup asap tebal akibat kebakaran lahan bekas hutan kota Koba. Akibatnya kondisi ini menyulitkan pengendara yang melintasi ruas jalan ini.

Hingga Rabu (04/10/2023) pagi personil gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bangka Tengah bersama Pemadam Kebakaran, dan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bangka Tengah terus berjuang melakukan upaya pemadamkan api di lahan seluas sekitar 10 hektar tersebut.

“Kebakaran ini mulai terjadi sejak Selasa (03/10/2023) siang kemarin sekitar pukul 11.00 WIB. Awalnya terjadi di sekitar belakang SD Islam Terpadu hingga areal belakang lahan. Kebakaran itu pun bisa tertangani pada Selasa sore sekitar pukul 16.00 WIB dan tim kita kembali ke pos masing-masing,” ujar Kepala BPBD Kabupaten Bangka Tengah, Yudi Sabara pada Rabu (04/10/2023).

Usai berhasil di padamkan, kebakaran kembali terjadi pada Selasa malam dan terus berlangsung hingga pagi ini.

“Tim kita kembali mendapatkan laporan kebakaran kembali pada Selasa malam dan tim kita langsung kembali ke sini. Kebakaran ini pun terus terjadi hingga sekarang. Berdasarkan peta lahan bekas hutan kota ini seluas sekitar 10 hektar lebih,” ujarnya.

Selain melakukan upaya pemadaman langsung di lokasi, tim BPBD Kabupaten Bangka Tengah akan melakukan pemetaan titik api dari visual udara. Hal ini di lakukan guna memastikan sebaran titik api di lahan ini, mengingat luasnya areal yang terbakar.

“Nantinya kita akan melakukan pantauan udara menggunakan dron untuk memastikan sebaran titik api dan melakukan upaya pemadaman selanjutnya,” ujar Yudi.

Hingga pukul 10.04 WIB, pantauan di lokasi personil gabungan masih terus berusaha melakukan upaya pemadaman. Setidaknya tiga unit mobil pemadam di kerahkan dan 15 personil gabungan masih berjibaku memadamkan api.

Editor : Yossi Nurmansyah